Sejumlah elemen mahasiswa dari BEM SI akan melakukan demonstrasi di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, siang ini. Polisi menyiapkan 1.611 personel untuk mengamankan demo tersebut.
“Kami akan menerjunkan pasukan dalam aksi penyampaian aspirasi teman-teman mahasiswa siang ini berjumlah 1.611,” ujar Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Susatyo Purnomo Condro dalam keterangannya kepada wartawan, Jumat (20/10/2023).
Personel itu berasal dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Pusat, dan dibantu oleh TNI dan Pemprov DKI Jakarta. Fokus pengamanan akan dilakukan di Jalan Sudirman, Jalan Medan Merdeka Selatan, dan kawasan Patung Kuda.
“Kami siap mengamankan aksi ini agar berjalan tertib, damai, dan tidak mengorbankan kepentingan masyarakat luas,” sebutnya.
Dirinya berharap agar aksi tersebut berlangsung tertib dan lancar. Susatyo juga berharap agar para demonstran mematuhi waktu unjuk rasa sesuai aturan.
“Semoga aksi ini berjalan dengan tertib dan lancar dan mematuhi batasan waktu sesuai dengan aturan undang-undang yang berlaku,” tuturnya.