Gilang W. Pramana, atau yang akrab disapa Juragan 99, berhasil menyelesaikan Tokyo Marathon 2025 dengan semangat dan rasa syukur pada 2 Maret 2025. Menghadapi tantangan pertamanya dalam ajang marathon internasional ini, Gilang berlari dengan tekad yang kuat, merasakan beragam emosi sepanjang perjalanan, dan akhirnya berhasil mencapai garis finish dengan kebanggaan. “Rasanya nano-nano. Capek, tentu saja. Tapi untuk saya, marathon ini bukan hanya soal fisik, tapi perjalanan mental juga,” ujar Gilang. Di kilometer-kilometer rawan, pikiran Gilang sudah tersebar, namun dia menyadari bahwa marathon ini adalah perjalanan panjang yang harus dijalani tanpa beban. Apapun rintangannya, Gilang memutuskan untuk terus berlari. Tokyo Marathon merupakan salah satu dari World Marathon Majors, ajang marathon bergengsi dunia yang sejajar dengan Boston, London, Berlin, Chicago, dan New York Marathon. Sebagai salah satu dari 38 ribu pelari yang mengikuti ajang ini setiap tahunnya, Gilang merasakan tantangan cuaca yang berbeda dengan kondisi tropis di Indonesia. Meskipun target awalnya adalah 4 jam 45 menit, ia akhirnya menyelesaikan Tokyo Marathon dalam 5 jam 20 menit. Keberhasilan ini menjadi motivasi bagi Gilang untuk memberikan 99% usaha plus 1% ekstra agar bisa mencapai 100% maksimal di marathon berikutnya.
Rahasia Sukses Juragan 99 di Tokyo Marathon: Cerita Nano-nano!
